CahsGoper.com

14 Feb 2012

Dugaan Penyelewengan Tender di Pertamina


JAKARTA. Sebelas politisi dan tokoh  nasional melaporkan dugaan penyelewengan tender minyak oleh perusahaan Pertamina ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)Menurut politisi tersebut  Pertamina telah memanipulasi tender minyak melalui PT Petral. “Petral ini perusahaan akal-akalan Pertamina,” kata Adi Daud Nasution di KPK, Jakarta Selatan, Selasa, (14/2/2012).

Mereka yang mendatangi KPK adalah Ali Mochtar Ngabalin, Adi Massardi, Marwan Batubara, Johnson Panjaitan, dan Wasekjen PDI-Perjuangan Hastanto Kristinto. Selain itu mereka  mengklaim punya bukti dugaan penyelewengan Pertamina. Menurut Adi Daud, PT Petral membeli minyak tanpa tender dari Pertamina sebanyak 800 ribu barel setiap hari. Adi mengatakan total minyak yang dibeli Petral senilai US $ 18 miliar pertahun.
Adi menuding Pertamina mengemas Petral seakan sebagai perusahaan dari Singapura. “Kita menyerahkan KPK melanjutkan laporan yang kita duga ada penyelewengan,” kata Adi. Dalam orasinya Ali Mochtar Ngabalin  usai ketemu KPK mengatakan para penjahat energi harus segera ditangkap sebab telah memiskan rakyat. “Berapa juta barel para penjahat energi telah mencuri uang rakyat. Kami oleh KPK telah diminta untuk mempersiapkan nyawa,” kata Ali Mochtar Ngabalin.(poskota)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls